Aneka Kreasi Tema Diri Sendiri

Jumat, 23 Maret 2018 15:17 WIB | dibaca : 115553 | dibagikan :

Anak-anak usia dini perlu belajar tentang pengenalan diri sendiri. Pengenalan diri sendiri pada anak usia dini sangat diperlukan untuk lebih memahami identitas diri dan keluarga, untuk mengenal anggota tubuh secara umum. Tema diri sendiri adalah pembelajaran mengenal diri sendiri dengan mengenal anggota tubuh dan fungsinya di mana pengenalan ini bermanfaat untuk memperoleh pengetahuan dan menghargai diri dalam kaitannya dengan kegiatan makan, melakukan kebersihan, dan memelihara kesehatan, dan mencintai dan mensyukuri dirinya sebagai ciptaan Tuhan.

Agar pembelajaran ini menjadi lebih menyenangkan, guru-guru PAUD perlu mengajarkan kepada anak-anak usia dini dengan metode yang menyenangkan, misalnya dengan memanfaatkan alat-alat peraga, lagu, film, dan lainnya. Salah satu lagu yang cocok digunakan sebagai media belajar dengan tema diri sendiri adalah lagu anak berjudul “Aku Percaya Diri”. Berikut ini adalah lirik lagunya:

Teman-teman, Inilah aku ciptaan Tuhan
Aku Unik tiada yang sama, seperti diriku

Meski hidungku begini,
Meski kulitku begini,
Meski rambutku begini
Tetap aku syukuri

Meski mataku begini,
Meski perutku begini,
Meski telingaku begini
Tetap percaya diri

Dengarkan lagu ini dengan klik: LAGU ANAK “INI AKU”

Lagu di atas menceritakan tentang seorang anak yang mengungkapkan rasa syukurnya atas karunia yang Tuhan berikan. Tuhan memberikan mata untuk melihat, hidung untuk bernafas, telinga untuk mendengar, dan bagian tubuh lainnya. Meskipun menyadari bahwa ia tercipta berbeda dengan sesamanya manusia, ia tetap mensyukuri keunikan yang ada dalam dirinya.  Oleh karena itu, ia harus tetap percaya diri, tidak boleh minder atau pun tidak boleh malu-malu. Rasa percaya diri adalah salah satu cara mengungkapkan rasa syukur atas segala yang Tuhan berikan.


Baca juga:
Kumpulan Lagu Anak Tema Diriku


Kak Ati Rusmawati telah mengajarkan aneka kreasi dengan tema diriku atau diri sendiri kepada anak-anak didiknya. Pendidik asal Bandung ini mengajarkan kreasi-kreasi kepada anak-anak didiknya dan telah dibagikan di FORUM TK DAN PAUD. Berikut ini adalah penampakan dari kreasi-kreasi ini:

1. Kreasi menggunting dan mewarnai bentuk tas
Kreasi ini dibuat dengan bahan gambar tas yang dicetak di atas kertas HVS. Anak-anak diminta mewarnai kertas bergambar tas ini, lalu mengguntingnya.

Kreasi Tema diri Sendiri karya Kak Ati Samarwari 1


2.Kreasi anak laki-laki dan perempuan membaca buku
Kreasi ini cocok diajarkan pada saat anak-anak belajar tentang tema diriku, sub-tema kegemaranku. Kreasi ini dibuat dengan kertas HVS berwarna. Tampak gambar laki-laki dan perempuan sedang membaca buku.

Kreasi Tema diri Sendiri karya Kak Ati Samarwari 2


3. Kreasi berbentuk telapak tangan
Kreasi ini dibuat dengan cara meminta anak mencelupkan telapak tangan pada pewarna. Lalu kedua telapak tangan ditempelkan pada selembar kertas HVS. Lalu bentuk telapak tangan dipotong sesuai dengan pola telapak tangan tiap anak yang sudah tertempel pada kertas HVS. Pewarna yang dipakai adalah pewarna makanan atau menggunakan pasta pewarna.

Kreasi Tema diri Sendiri karya Kak Ati Samarwari 3


4. Papan absen berhiaskan bunga tersenyum dan bunga bersedih
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kreasi ini adalah kertas asturo berwarna hijau tua. Kertas asturo dibuat dengan bentuk daun dan tangkai. Berikan ruang kosong sebesar lidi pada bagian tengah tangkai bunga. Pada tiap bentuk daun, tempelkan nama anak.

Lalu kertas asturo dengan warna yang cerah digunakan untuk membuat bentuk bunga. Bentuk bunga ditempeli sebatang lidi. Lidi yang tertempel pada bunga dapat dimasukkan ke dalam ruang pada tangkai bunga. Bila anak masuk kelas, maka bunga tersenyum yang dipajang. Bila anak tidak masuk kelas, maka bunga bersedih yang dipajang.

Kreasi Tema diri Sendiri karya Kak Ati Samarwari 4 aku dan lingkunganku


5. Papan absen berbentuk kereta api berbahan kotak rokok bekas
Papan ini dibuat dengan bahan kotak rokok bekas yang dihiasi dengan kertas origami. Berikan lubang pada setiap gerbang. Lubang ini akan berfungsi sebagai tempat masuknya kartu nama anak. Kartu nama anak bisa dibuat dengan kertas manila. Saat membuat kartu nama anak, tuliskan nama anak pada bagian atas kartu, sehingga saat kartu dimasukkan nama anak akan terlihat dari luar kotak.

Kreasi Tema diri Sendiri karya Kak Ati Samarwari 4 aku dan papan absen

Salah satu tema menarik pembelajaran tema diri sendiri adalah pengenalan anggota tubuh. Saat anak belajar tentang bagian tubuh, kita bisa mengajak anak belajar dengan media permainan. Permainan yang cocok sebagai media belajar tema anggota tubuh adalah dengan permainan Marbel Bagian Tubuh. Permainan berbasis Google Playstore ini bisa diunduh GRATIS dengan klik gambar di bawah ini:


banner-marbel-bagian-tubuh

Penulis: Kak Zepe

Saya adalah salah satu penulis di portal ini, seorang praktisi pendidikan dan pencipta lagu anak. Salam cinta pendidikan... Salam cinta lagu anak...