Baju Batik Kertas Kado Untuk Karnaval

Selasa, 8 November 2016 21:38 WIB | dibaca : 14098 | dibagikan :

Siapa tak kenal batik? Sebuah kreasi asli Indonesia yang sudah dikenal hingga mancanegara. Batik bahkan sering dipakai dalam berbagai kontes kecantikan. Batik adalah budaya asli Indonesia yang merupakan peninggalan masyarakat Jawa. Bahkan UNESCO telah menobatkan batik sebagai salah satu Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober 2009 lalu (kini dikenal sebagai Hari Batik Nasional). Sebagai warna Negara Indonesia, apalagi yang tinggal di pulau Jawa, Anda harus bangga akan hal ini.


Baca juga:
1. Aneka Kreasi Bertema Cinta Negaraku
.
2. Membuat Mainan Dakon Dengan Bahan Limbah


Saat ini, batik bukan hanya dikenal sebagai corak atau motif baju saja. Berbagai macam pernik pelengkap penampilan dalam kehidupan sehari-hari seperti dasi, tas, celana, dan bahkan sepatu, juga sudah menggunakan batik sebagai motifnya. Bahkan, pakaian-pakaian sekolah, kedinasan, dan lain sebagainya juga menggunakan motif ini sebagai pilihan utama.

batik-bahan-bekas2


Kak Titin bersama rekan pendidik lainnya, memiliki ide yang menarik agar anak-anak semakin mencintai warisan budaya ini. Kak Titin Dkk membeli beberapa kertas kado bekas yang nantinya akan digunakan untuk membuat baju kertas. Mereka juga membeli beberapa macam kertas lainnya, sebagai pernik atau pelengkap baju bermotif batik yang akan mereka buat bersama anak-anak.


batik-bahan-bekas
Membutuhkan kreatifitas pendidik untuk membuat pernik-pernik lainnya, seperti gelang, mahkota, ikat kepala, kalung, dan lainnya, sehingga anak-anak terlihat lebih keren, namun tetap bernuansa etnik. Di FORUM TK DAN PAUD, postingan Kak Titin ini mendapatkan jumlah “LIKE” yang cukup besar, yaitu 300-an.
.
Berikut ini adalah beberapa foto yang berhasil diambil gambarnya oleh Kak Titin. Anak-anak terlihat sangat gagah dan cakep mengenakan pakaian bermotif batik ini. Melalui aktivitas ini semoga anak-anak Indonesia semakin mencintai budaya asli Indonesia ini.
.
Berikut ini adalah patrun yang bisa Anda gunakan dalam membuat baju batik kertas kado ini.

patrun-baju-kak-zepe-lagu-anak-kreasi-tema-tanah-airku


Selain motif pakaian batik, anak-anak juga perlu mengenal aneka budaya di Indonesia. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan, senjata, tarian, rumah adat, dan aneka hasil budaya lainnya. Jadi untuk ayah dan bunda, jangan lupa mengajarkan buah hatinya aneka budaya nusantara dengan permainan yang menarik produksi Educa Studio yang dimotori oleh Kak Andi Tari. Download GRATIS aplikasi ini dengan klik “MARBEL ANEKA BUDAYA NUSANTARA.

Penulis: Kak Zepe

Saya adalah salah satu penulis di portal ini, seorang praktisi pendidikan dan pencipta lagu anak. Salam cinta pendidikan... Salam cinta lagu anak...